KARANGGLONGGONG BAHU MEMBAHU CEGAH PERSEBARAN COVID 19

KARANGGLONGGONG BAHU MEMBAHU CEGAH PERSEBARAN COVID 19

       Mewabahnya Coronavirus ( COVID 19 ) Dinegara Indonesa membuat setiap tingkat pemerintahan dan segala lapisan bahu membahu memutus rantai persebaran virus. bersama dengan SATGAS LINSEK yang beranggotakan dari FORKOMPIMCAM Kec, Klirong Dan puskesmas Pembantu Klirong 2.beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk memutus rantai persebaran virus.

1. Sering-Sering Mencuci Tangan

Sekitar 98 persen penyebaran penyakit bersumber dari tangan. Mencuci tangan hingga bersih menggunakan sabun dan air mengalir efektif membunuh kuman, bakteri, dan virus, termasuk virus Corona.Pentingnya menjaga kebersihan tangan membuat Anda memiliki risiko rendah terjangkit berbagai penyakit.

2. Hindari Menyentuh Area Wajah

Virus Corona dapat menyerang tubuh melalui area segitiga wajah, seperti mata, mulut, dan hidung. Area segitiga wajah rentan tersentuh oleh tangan, sadar atau tanpa disadari.Sangat penting menjaga kebersihan tangan sebelum dan sesudah bersentuhan dengan benda atau bersalaman dengan orang lain.

3. Hindari Berjabat Tangan dan Berpelukan

Menghindari kontak kulit seperti berjabat tangan mampu mencegah penyebaran virus Corona. Untuk saat ini menghindari kontak adalah cara terbaik.Tangan dan wajah bisa menjadi media penyebaran virus Corona.

4. Etika ketika Bersin dan Batuk

Satu di antara penyebaran virus Corona bisa melalui udara. Ketika Anda bersin dan batuk, tutup mulut dan hidung agar orang yang ada di sekitar tidak terpapar percikan kelenjar liur.Lebih baik gunakan tisu ketika menutup mulut dan hidung ketika bersin atau batuk. Cuci tangan Anda hingga bersih menggunakan sabun agar tidak ada kuman, bakteri, dan virus yang tertinggal di tangan.

 5. Jaga Jarak Sosial

Satu di antara pencegahan penyebaran virus Corona yang efektif adalah jaga jarak sosial. Pemerintah telah melakukan kampanye jaga jarak fisik atau physical distancing.Dengan menerapkan physical distancing ketika beraktivitas di luar ruangan atau tempat umum, Anda sudah melakukan satu langkah mencegah terinfeksi virus Corona. Jaga jarak Anda dengan orang lain sekitar satu meter.Jaga jarak fisik tak hanya berlaku di tempat umum, di rumah pun juga bisa Anda terapkan.

6. Penyemprotan Disinfectan

Penyemprotan disinfectan ini dilakukan untuk membersihkan lingkungan dari virus dan bakteri yang menempel pada rumah dan tempat tempat yang sering digunakan untuk aktivitas warga.

7. Berjemur

Berjemur adalah salah satu pilihan yang murah dan mudah untuk menguatkan imun tubuh. Berjemur cukup 15 menit pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB.

Semoga kita senantiasa diberikan kesehatan. Amin

 

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung